Berikut adalah 30 cara menjaga lingkungan hidup yang perlu untuk kita ketahui dan terapkan dalam kehidupan sehari - hari :
- Mengurangi konsumsi daging; hal ini dapat mengurangi emisi karbon
- Beli makanan organik dan utamakan produk lokal. Produk impor biasanya menghasilkan emisi karbon yang lebih besar dibandingkan dengan produk lokal;
- Membeli dalam kemasan yang lebih besar. Hal ini dapat menghemat sumber daya yang digunakan untuk membuat kemasan;
- Daur ulang atau penggunaan kembali bahan - bahan yang terbuat dari plastik, aluminium maupun kertas;
- Beberapa menit sebelum waktunya, matikanlah oven anda;
- Kurangi makanan cepat saji. Makanan cepat saji merupakan penghasil sampah yang cukup besar;
- Kurangi penggunaan minuman dalam kemasan, karena merupakan penghasil sampah juga;
- Berbelanja menggunakan tas belanja sendiri;
- Belanja di lingkungan sekitar, karena lebih irit BBM dibandingkan belanja di tempat yang harus menggunakan alat transportasi;
- Penggunaan AC yang sewajarnya, bila perlu menggunakan pengatur waktu;
- Rajin menanam pohon;
- Matikan lampu jika tidak digunakan;
- Matikan kran air jika tidak digunakan;
- Gunakan pemanas air dari tenaga surya; merupakan salah satu cara menjaga lingkungan hidup.
- Manfaatkan cahaya alam, manfaatkan warna tembok, jendela maupun atap transparan agar dapat menghemat penggunaan lampu terutama pada siang hari;
- Penggunaan lampu hemat energi, hal tersebut bersifat ramah lingkungan
- Matikan semua peralatan elektronik dalam rumah bila tidak digunakan;
- Cabut alat charge HP ketika selesai digunakan;
- Menggunakan mesin cuci ketika pakaian sudah banyak;
- Jangan membiarkan pintu lemari es terbuka lama;
- Sebelum memasak, potong makanan dalam jumlah kecil, agar energi yang digunakan ketika memasak lebih kecil;
- Biasakan menggunakan deterjen yang ramah lingkungan, walaupun mahal harganya;
- Jika sudah bosa dengan perabot rumah yang ada, lebih baik di obral atau dimodifikasi ulang daripada dibuang;
- Mainan yang sudah tidak dimainkan, sebaiknya disumbangkan untuk orang lain;
- Kurangi penggunaan deodorant atau parfum ber-aerosol;
- Hemat penggunaan kertas;
- Jika dikantor, matikan seluruh peralatan elektronik jika tidak digunakan dan biasakan makan makanan tidak berkemasan;
- Penggunaan sumber energi yang dapat diperbarui misalnya tenaga air, matahari, angin dsb untuk kegiatan industri;
- Biasakan menggunakan benda - benda yang lebih kecil, misalnya penggunaan mobil di ganti motor atau city car yang lebih irit BBM, atau bila perlu tidak menggunakan kendaraan pribadi tetapi lebih memilih angkutan umum;
- Menggunakan bahan bakar yang lebih alami untuk kendaraan misalnya bio solar atau bio pertamax.
Sumber: http://id.shvoong.com/exact-sciences/earth-sciences/2324832-30-cara-menjaga-lingkungan-hidup/#ixzz2LY9j5XyJ
1 comments:
teriamakasih banyak, sangat membantu sekali...
http://www.tokoobatku.com/obat-migrain-herbal/
Post a Comment